Dinas Ketahanan Pangan Bersama Bulog Salurkan Bantuan Beras



Tulang Bawang, mataharipost.id-Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Pemkab Tulang Bawang, Lampung bersama Bulog KCP Tulang Bawang menyalurkan bantuan pangan berupa beras melalui program Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) untuk 31.576 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) per KK 10 kg atau 315.760 Kg, selama 3 bulan yang dibagikan 15 Kecamatan, Kabupaten Tulang Bawang.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan Pemkab Tulang Bawang Hi. Hariyanto mengatakan, penyalurahan bantuan beras itu diperuntukan 31.576 KPM itu, penyaluran bantuan pangan berupa beras ini diawali KPM yang berada di wilayah Kecamatan Gedung Aji Baru, Rawajitu Selatan dan Rawajitu Timur, Kecamatan Penawar Tama, Banjar Margo dan Banjar Agung.

Namun selain itu, Kecamatan 
Rawa Pitu, Penawar Aji maupun Meraksa Aji, selanjutnya, Kecamata Dente Teladas, Gedung Meneng serta Menggala.

"Terakhir Kecamatan Banjar Baru, Gedung Aji dan Menggala Timur mulai disalurkan tanggal 14 hinga 18 April 2023, " jelas Mas Hi. Hari panggilan akrab Kadis Ketahan Pangan setempat, Jum,at (14/04/2023).

Kata dia, untuk memastikan penyaluran bantuan pangan berupa beras ini lancar tanpa ada kendala apapun, DKP Pemkab Tulang Bawang melakukan monitoring dan evaluasi (monev) ke sejumlah Kampung.

“Alhamdulillah, di bulan puasa ini Kabupaten Tulang Bawang mendapatkan berkah dari pusat berupa kegiatan Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) yang dikucurkan oleh Badan Pangan Nasional,” ucap dia.

Masih ia menjelaskan, program bantuan pangan berupa beras ini bertujuan untuk mengurangi beban pengeluaran masyarakat untuk memenuhi kebutuhan beras sehingga masyarakat yang biasanya beli beras untuk sementara sudah tidak perlu lagi.

“Selain itu sebagai upaya untuk mengendalikan inflasi, karena pemenuhan beras ini termasuk yang pertama dari kegiatan inflasi. Sehingga pemenuhan kebutuhan beras ini merupakan upaya pertama dalam mengendalikan dampak dari pada inflasi,” paparnya. (Riko) 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama